CARA-CARA MELAKSANAKAN KONSERVASI ENERGI TERHADAP PENERANGAN
Oleh : Syahrul Dalimunthe,BE, S.Pd / Widyaiswara Muda P4TK – BBL Medan SASARAN PENGAMATAN Untuk menerangi suatu tempat, diperlukan adanya cahaya. Untuk menghasilkan atau memperoleh cahaya dari suatu sumber cahaya diperoleh energi. Dalam sumber cahaya buatan, untuk memperoleh cahaya buatan tersebut perlu disediakan energi. Untuk sumber cahaya alami, penyediaan energy itu tidak diperlukan, karena alam yaitu matahari yang menyediakannya. Oleh karena itu cahaya yang berasal dari sumber cahaya alami perlu dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya meskipun waktunya sangat terbatas, yaitu hanya pada siang hari saja. Namun saying masih banyak terjadi cahaya alami siang hari tersebut belum dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Hal ini dijumpai dengan masih seringnya penggunaan sumber cahaya buatan yaitu listrik pada siang hari. Cahaya yang berasal dari lampu listrik adalah cahaya buatan, dan seperti yang telah disinggung diatas, untuk memperolehnya diperluka